Sungguh indah bentukmu
Kesegaranmu hidupkan bumi
Warnamu mencerahkan dunia
Semerbak aroma bangkitkan hasrat
Berjuang meraih asa
Anggunmu memikat hati
Setiap pandangan tertuju padamu
Rasa tak kuat menahan diri
Untuk segera memilikimu
Menghias taman hatiku
Kan kujaga sebaik mampuku
Kupajang di teras istanaku
Tak lupa mengunci pagar
Karena banyak yang mengincarmu
Bertahanlah demi aku
Inspirasi mau tidur
Baca status teman yg kehilangan bunga
Medan, 310121
Tidak ada komentar:
Posting Komentar